Background

KEREEN !!,PEMUDA INI BERTARUH NYAWA BIAR NGETOP DI INSAGRAM

Jangan coba-coba mencontoh yang dilakukan tiga pria ini. Mereka gemar sekali berfoto-foto di gedung tinggi tanpa pengamanan apapun. Salah satu motivasi mereka sepertinya adalah, agar semakin ngetop di Instagram.
Ketiga pria itu bernama Daniel Lau, Dex Ng dan Lawrence Tsui. Ketiganya bermukim di Hong Kong. Mereka ini sangat berani karena sepertinya santai saja mengambil foto di gedung-gedung tinggi Hong Kong.
Kemudian, foto-foto tersebut mereka unggah di Instagram untuk dipamerkan. Saat ini, Instagram mereka cukup populer dengan follower sampai 55 ribu.
Aksi mereka ini kadang berbahaya, bukan sekadar memanjat ke tempat tinggi kemudian memotret diri sendiri. Maka jika tidak hati-hati, memang dapat berakibat fatal.
"Jika aku ragu, aku akan berhenti. Jadi main aman saja. Ketahuilah batasanmu," kata Lau yang dikutip detikINET dari News.com.au, Jumat (6/2/2015).
"Kami ingin mengalahkan diri sendiri dan menantang batas tapi tentu saja, jika kami merasa ini bukan hari kami, kami tidak akan melakukannya," papar dia.
Banyak yang menyarankan agar mereka berhenti beraksi. Terutama orang tua mereka. Tapi mereka meyakinkan bisa menjaga diri.
"Kebanyakan orang yang menyuruhku berhenti sebenarnya takut pada ketinggian. Jadi mereka tidak tahu apa yang sebenarnya kurasakan. Sebagai pria dewasa, aku tahu apa yang kulakukan," tutur Lau.
"Ibuku memeriksa Instagramku setiap hari. Keluargaku mencoba mencegahku pada awalnya. Adikku mengatakan jangan lagi melakukannya dan mengatakan banyak cara untuk mengambil foto, tapi tidak seharusnya seperti ini," tambah dia.
Hong Kong sendiri banyak sekali memiliki gedung tinggi, sekitar 1200 buah. Jadi, banyak bangunan yang bisa mereka panjat dan eksplorasi.
"Sekali sampai di puncak, Anda bisa melihat semuanya. Itu adalah pengalaman yang menyegarkan. Setiap hari hanya rutinitas, kami ingin lari dari itu. Ketika Anda di puncak, suasana sangat tenang dan damai dibandingkan di jalanan," tambah Lau.
"Kami ingin mengkombinasikan aksi ekstrim itu menjadi foto yang indah," pungkasnya.

Categories: Share

Leave a Reply